Pengarang :

  • Deby Utami Siska Ariani, SST, M.Kes
  • Helen Evelina Siringoringo, SST, M.Keb

14,5 x 21 cm – 184 Halaman
ISBN : 978-602-8491-84-6
HARGA :
TERBITAN : Juli 2023

Sinopsis :

Proses persalinan dan kelahiran bayi merupakan proses fisiologis yang dialami oleh ibu bersalin normal. Kelahiran seorang bayi merupakan peristiwa yang sangat dinantikan oleh ibu dan keluarga. Peran ibu dalam persalinan yaitu melahirkan bayinya dan petugas kesehatan terutama bidan berperan memantau dan mendeteksi adanya komplikasi. Buku ini memberikan informasi secara lengkap  mengenai capaian pembelajaran mahasiswa program studi kebidanan pada mata kuliah Asuhan Kebidanan Persalinan dan Bayi Baru Lahir.

Buku ajar ini membahas tentang Asuhan Persalinan dan Bayi Baru Lahir yang berkaitan dengan materi yang dibahas dalam perkuliahan mahasiswa kebidanan. Terdiri dari beberapa Bab yang membahas tentang konsep asuhan kebidanan persalinan, faktor yang mempengaruhi persalinan, anatomi tengkorak kepala janin, sutura dan fungsi sutura pada proses persalinan.

Materi selanjutnya yang dibahas yaitu tentang Kebutuhan Dasar Pada Ibu Dalam Proses Persalinan, Manajemen Kala I Persalinan, Pemantauan Kemajuan Persalinan dengan Partograf. Disini juga menjelaskan tentang penggunaan partograph dan bagaimana cara pengisiannya. Asuhan pada Kala I, II, III dan IV juga dijelaskan dengan rinci serta bagaimana pendokumentasian asuhan tersebut.

Berikutnya bab yang menjelaskan tentang lima benang merah dalam persalinan, Deteksi komplikasi pada persalinan, asuhan pada bayi segera setelah lahir, dan bab yang terakhir membahas tentang pendokumentasian hasil asuhan pada ibu bersalin.